Senin, 11 Januari 2010

apakah kita benar-benar sudah merdeka



fenomena seperti foto ini nampaknya sudah biasa terlihat di perkotaan, banyak tunawisma yang tidak memiliki tempat untuk tinggal dan tidur hingga mereka biasa tidur dimana saja, pemandangan yang tidak mengherankan dalam aroma udara perkotaan. di stasiun, emperan jalan, jembatan layang, dan di sudut2 kota sudah penuh dengan manusia-manusia urban yang sedang rehat sejenak untuk kembali menjalankan aktivitasnya sebagai manusia urban di perkotaan.

namun untuk saya pribadi ada yang unik dari foto hasil jepretan saya ini, ketika kebetulan saya lewat di daerah asia afrika (yg merupakan daerah bersejarah bagi kota bandung), tepat di teras sebuah gedung yg bertuliskan "GEDUNG MERDEKA", tergeletak lelap seorang tua dengan berselimutkan kain sarung dan beralaskan kardus.
jiwa sosialqu berteriak "ya ampun", tp yah itulah potret sebuah kenyataan perkotaan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar